Kuliah di psikologi selama 2 semester kemarin belum pernah menemui pelajaran berbau IPA. Setelah semester 3, kami mendapatkan Mata Kuliah Statistik. Sebenarnya cukup menyenangkan karena kemampuan menghitung dengan metode statistik menjadi terasah dan ini adalah salah satu modal untuk mengerjakan SKRIPSI, katanya sih begitu.
Dan karena Uji Kompentensi 4 tidak mencukupi waktunya, dosen kami memberikan tugas take home one night. Dan materinya adalah ANAVA atau Analisis Varian! Soalnya sih hanya 2, tapi jawabannya bisa sampai berlembar-lembar halaman folio, sekitar 14 halaman. Aku bersama teman Hasri dan Eka mengerjakan di kamar kostku dari pukul 17.00 hingga pukul 02.00 dini hari esoknya. Benar-benar butuh ketelitian yang sangat amat tajam.
Berikut suasana kamar kostku di saat mengerjakan tugas statistik ini (180 derajat rapi sekali).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar