Jumat, 21 Maret 2014
My Graduation Moment, 8 Maret 2014 ^_^
Lama sudah aku tak menuliskan kisah2ku di sini. Maklum yah, namanya juga mahasiswa tingkat akhir, sibuk menjalankan tugas wajib untuk mendapatkan legalisasi gelar kesarjanaan, yaitu skripsi. Alhamdulillah sebelumnya aku udah memposting wisuda mbak kostku. Sekarang giliran memposting wisudaku yaa.
Alhamdulillah, 8 Maret 2014 kemarin, aku dan sahabatku dilantik menjadi Sarjana Psikologi (S.Psi.) dengan predikat cumlaude dan masa studi 3 tahun 5 bulan. Sudah pasti, meraihnya butuh perjuangan, kerja keras, dan pengorbanan. Lima bulan kami menjalankan skripsi, banyak pahit dan manis yang dialami. Tentu saja detailnya tidak akan ku ceritakan di sini, karena menyangkut privasi. Sekarang, akhirnya kami bisa melalui rintangan besar dengan sukses dan meraih gelar Sarjana Psikologi. Ini bukanlah akhir dari segalanya, namun merupakan pintu gerbang menuju titik balik kehidupan selanjutnya. Citra Tunggadewi, S.Psi. dan Agusdiana Eka Priyatiningsih, S.Psi. Semoga kami dapat mendarmabaktikan ilmu psikologi yang kami dapat untuk negeri. Terima kasih untuk para dosen, karyawan kampus, teman-teman Psikologi UNS 2010, adik tingkat, kakak tingkat yang telah mendukung dan menemani perjalanan kuliah selama ini. Kelak di kemudian hari aku akan merindukan kalian. Terima kasihku UNSku. Tetap semangat untuk meraih mimpi-mimpi besar selanjutnya. Here’s my dream will be come true ^_^
Theme Song (Terima Kasih UNS):
Trima kasihku UNS-ku
Jasamu akan ku ingat slalu
Kan kubaktikan bekal ilmu darimu
Kami bercita kan selalu
Singsingkan lengan baju dan maju
Bangun Indonesiaku
Mangesthi luhur mbangun negri
Baktikan diri untuk ibu pertiwi
Do'a restumu untukku
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar